LEMHANAS RI kunjungi Batanghari
Jambi (ANTARA Jambi) – Lemhanas berkunjung ke Kabupaten Batanghari, Jambi, dalam rangka Studi Strategi Dalam Negeri (SSDN) dan dalam program pendidikan reguler angkatan (PPRA) 53 Tahun 2015.

Kedatangan Lemhanas disamput langsung oleh Bupati Batanghari Sinwan SH bersama Ketua DPRD Batanghari M Mahdan S.Kom beserta Plt Sekda M Fadhil Arief di rumah dinas Bupati Batanghari di Muarabulian, Kamis.   

Bupati Batanghari, Sinwan SH mengatakan, kedatangan Lemhanas ini merupakan suatu anugrah yang luar biasa bagi Pemkab Batanghari, dan melalui momen ini dapat saling berbagi informasi.

“ Dan kami juga sangat mengharapkan saran maupun masukan dalam rangka efektifitas dan efesien penyelenggaraan pemerintahan di Batanghari,” kata Bupati.

Menurut dia, kepada semua kepala SKPD untuk dapat bekerja sama dan membantu hal-hal yang dibutuhkan oleh rombongan SSDN PPRA 53 tahun 2015 Lemhanas tersebut.

Sementara itu, pimpinan rombongan Lemhanas Prof Dr Jana Tjahjana Anggadiredjamengatakan, tujuan studi ini adalah untuk memahami problem daerah yang dikunjungi.

" Dengan demikian mereka akan melakukan diskusi yang lengkap dan menganalisa apa yang terjadi dan merekomendasi baik kepada lembaga dan Lemhanas maupun kepada pemerintah daerah yang dikunjungi,” katanya lagi. (Ant)

Pewarta: Heriyanto

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2015