Jambi (ANTARA Jambi) - Istri Gubernur Jambi Sherrin Tharia Zola mengatakan, generasi Kartini di Jambi harus 'welcome' dengan budaya luar di era globalisasi ini namun harus tau batasannya.

"Saya berharap Kartini-kartini muda untuk welcome terhadap budaya luar akan tetapi mengikuti arus globalisasi jangan negatifnya yang masuk, ambil positifnya," kata Sherrin usai menghadiri peringatan Hari Kartini ke-137 di Jambi, Kamis.

Ketua PKK Provinsi Jambi ini juga mengatakan, perempuan-perempuan Jambi harus mempunyai pemikiran yang lebih maju untuk menghadapi era globalisasi yakni Masyarakat Ekonomi Asean ( MEA).

"Saya mengharapkan pendidikan perempuan lebih ditingkatkan lagi, lalu SDM untuk guru-guru juga lebih ditingkatkan lagi. Karena kita butuh bibit-bibit unggul untuk menghadapi era globalisai yang semakin merajalela disemua lini," ujarnya.

Untuk itu, lanjutnya, orang tua terutama Ibu-ibu agar lebih bijak lagi membelikan anak-anaknya peralatan komunikasi seperti Android, Ipad dan lain-lainnya. Karena dengan alat tersebut anak-anak bisa membuka situs-situs yang tidak layak ditonton oleh anak.

Istri mantan aktor ini juga berharap kepada orang tua agar lebih peduli lagi apa saja yang dilakukan oleh anak apabila diberikan fasilitas seperti itu.

"Peranan ibu sangat penting untuk mengontrol ‎anak-anaknya agar tidak terpengaruh dengan hal-hal yang negatif," katanya.

Disinggung masih banyaknya Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) tetapi para perempuan enggan melaporkan kepada pihak berwajib, Sherrin mengatakan hal itu mungkin dipengaruhi dari segi pendidikan.

"Mungkin Pendidikan perempuan kurang, makanya ngak percaya diri untuk menyuarakan haknya, padahal di dalam era globalisasi ini perempuan dan laki-laki sama, tidak ada perbedaan," ujarnya.

"Kepercayaan diri perempuan itu butuh pendidikan, pengkaderan itu penting, dari PKK penting memberitahukan bahwa kita ini sebagai perempuan haknya sama dengan laki-laki," katanya lagi.

KDRT itu menurut Sherrin bukan hanya berbentuk fisik seperti dipukul saja, tetapi KDRT itu ada juga yang dari mental atau Herbal.

"Maka dari itu, kita harus mengisi pendidikan perempuan agar tahu bahwa dirinya itu berharga, saya bukan mengajari untuk membantah, tetapi supaya mereka tahu dimana mereka itu harus bilang bahwa mereka mempunyai prinsip," katanya menambahkan.

Saat peringatan Hari Kartini ke-137 di Jambi, istri gubernur Jambi Sherin Tharia beserta isteri wakil gubernur dan para pejabat terlihat mengenakan tengkuluk (tutup kepala khas Jambi). Ibu-ibu pejabat itu terlihat anggun mengenakan tengkuluk dengan perpaduan baju kebaya.

Gubernur Jambi Zumi Zola saat masa kampanye juga menyuarakan dan berjanji untuk terus mempromosikan tengkuluk agar dikenakan ibu-ibu saat acara-acara tertentu.

Peringatan Hari Kartini juga dimeriahkan penampilan panggung oleh istri-istri pejabat. Ada yang menyanyikan lagu melayu khas Jambi dan lagu-lagu tentang wanita dari daerah lainnya.(Ant)

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Azhari


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2016