Jambi, Antaranews Jambi - Kebakaran di Pasar Senggol Kota Sungai Penuh Provinsi Jambi selain menewaskan dua korban suami istri juga menghanguskan 256 ruko dan lapak yang ada di lokasi itu, Rabu.

Kepala BPBD Provinsi Jambi Bachyuni Deliansyah menyebutkan, bangunan yang hangus terbakar adalah 66 unit rumah toko atau ruko serta 190 lapak milik pedagang, serta dua unit mushola.

Sementara kerugian akibat bencana kebakaran itu masih dihitung dan Kepolisian setempat masih melakukan penyidikan untuk mengetahui penyebab kebakaran hebat yang mengakibatkan aktivitas perdagangan di pasar itu lumpuh total.

"Kami masih melakukan pengecekan dan mendata ruko, lapak dan bangunan lainnya yang terbakar. Masih didata," kata Bachyuni.


Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018