Dua wakil ganda campuran Indonesia lolos ke semifinal New Zealand Open

Sabtu, 4 Mei 2019 8:02 WIB

Dua perwakilan Indonesia dari sektor ganda campuran, yaitu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke semifinal New Zealand Open 2019 yang digelar di Eventfinda Stadium Auckland, Selandia Baru.

Dalam pertandingan babak perempat final yang berlangsung pada Jumat (3/5), Praveen/Melati berhasil menundukkan pasangan Malaysia Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dalam dua gim berdurasi 35 menit dengan skor 21-14, 21-19.

Setelah itu, kemenangan berikutnya dipetik oleh Hafiz/Gloria yang sukses menyingkirkan pasangan Hong Kong Chang Tak Ching/Ng Wing Yung dalam dua gim yang berjalan selama 31 menit dengan skor 21-15, 21-17.

Selanjutnya, di babak semifinal, Praveen/Melati akan berhadapan dengan Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya dari Chinese Taipei yang sebelumnya mengalahkan pasangan asal Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich dengan skor 21-19, 20-22, 21-17.

Sedangkan Hafiz/Gloria akan menghadapi pasangan Malaysia Chan Peng Soon/Goh Liu Ying yang sebelumnya menaklukkan rekan satu timnya Tan Kian Meng/Lai Pei Jing dalam dua gim dengan skor 21-16, 21-11.

Babak semifinal turnamen bulu tangkis yang berhadiah total mencapai 150.000 Dolar Amerika Serikat itu akan digelar pada Sabtu (4/5) mulai pukul 13.00 waktu setempat.

Baca juga: Dua ganda campuran Indonesia ke perempat final New Zealand

Pewarta: Rr. Cornea Khairany

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2019

Terkait
Terpopuler