Ketua DPRD Provinsi Jambi Cornelis Buston memimpin upacara renungan suci di Taman Makan Pahlawan (TMP) Satria Bhakti, Kota Jambi, Sabtu (17/8) dini hari dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-74.

Hadir dalam upacara renungan suci tersebut Sekda Provinsi Jambi dan Forkompinda Jambi, pejabat eselon II Pemprov Jambi dan tamu undangan lainnya.

Saat bertindak sebagai inspektur upacara, Cornelis Buston juga menyampaikan beberapa hal. Pertama menyatakan hormat sebesar-besarnya atas keikhlasan dan pengorbanan saudara-saudara sebagai pahlawan dalam pengabdian terhadap perjuangan demi kebahagiaan negara dan bangsa.

"Kami yang hadir memperingati jasa-jasa pahlawan terdiri dari TNI 379 orang, Polri 47 orang, laskar rakyat 74 orang, sipil 5 orang dan pahlawan tak dikenal 54 orang," kata Cornelis.
 
"Kami bersumpah dan berjanji, bahwa perjuangan para pahlawan adalah perjuangan kami pula dan jalan kebaktian saudara-saudara tempuh adalah jalan bagi kami juga," katanya lagi.

Sebelumnya DPRD Provinsi Jambi juga menggelar sidang paripurna dengan agenda mendengarkan pidato Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) di ruang utama gedung DPRD Provinsi Jambi dalam rangka peringatan HUT ke-74 RI.***


 

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2019