Jumlah warga Provinsi Jambi yang terkonfirmasi positif COVID-19 berdasarkan tes PCR hingga Jumat (5/5) pukul 17.00 WIB total melampaui  seratus kasus, tepatnya 101 orang.

"Hingga hari Jumat (5/5) pukul 17.00 WIB,  ada penambahan dua pasien terkonfirmasi positif COVID-19 berdasar hasil test PCR, sehingga total di Provinsi Jambi saat ini terdapat 101 orang pasien atau kasus," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Jambi, Johansyah.

Johansyah yang juga Kepala Biro Humas Provinsi Jambi itu menyebutkan, penambahan dua kasus itu yakni pasien 100 berinisial RK (40) seorang wanita asal Kota Sungai Penuh yang memiliki riwayat perjalanan di pasar Sungai Penuh.

Sedangkan pasien 101 adalah seorang pasien lelaki berusia 20 tahun asal Kabupaten Merangin yang saat ini menjalani perawatan di RSUD Bangko Merangin.

Pasien terakhir memiliki riwayat perjalanan dan kontak erat dengan klaster Gowa.

"Saat ini ada 75 sampel swab lagi yang menunggu hasil pengujian," kata Johansyah.

Hingga saat ini tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di Provinsi Jambi mencapai 27 persen, hingga Jumat sebanyak 27 orang sembuh dah sudah pulang ke rumah masing-masing.




 

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020