Direktorat lalu lintas (Ditlantas) Polda Jambi menggelar bakti sosial ke salah satu sekolah anak berkebutuhan khusus Bina Insani Anak Istimewa yang saat ini terkena dampak pandemi COVID-19.

Bakti sosial tersebut dipimpin langsung oleh Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Heru Sutopo, S.I.K didampingi Kasubdit Kamsel, Kasubbagrenmin serta anggota Ditlantas Polda Jambi lainya yang datang ke sekolah anak berkebutuhan khusus Yayasan Sekolah Bina Insani Anak Istimewa yang berada di kawasan Talang Bakung, Pall Merah,Kota Jambi, Sabtu.

Kegiatan bakti sosial kali ini melakukan kunjungan ke sekolah anak-anak berkebutuhan khusus yang sempat tutup akibat terdampak dari pandemi COVID-19.

Dirlantas Polda Jambi, Kombes Pol Heru Sutopo melakukan kunjungan ini berkat inspirasi salah satu anggota Ditlantas Polda Jambi Bripka Pol Desri Iswandi yang mana telah membina dan mengaktifkan lagi kegiatan belajar mengajar di sekolah anak berkebutuhan khusus tersebut.

Yayasan ini mengasuh kurang lebih anak-anak yang berkebutuhan khusus seperti autis dan idiot, berjumlah kurang lebih 15 anak didik. Adapun dalam kegiatan bakti sosial tersebut Dirlantas Polda Jambi menyerahkan beberapa bantuan berupa alat peraga pendidikan dan permainan seperti buku gambar, alat tulis, bola, buku ceritan dan tidak lupa pula alat kesehatan guna mencegah COVID-19 seperti hands sanitaizer, masker dan pemasangan internet.

"Saya selaku Pimpinan di Ditlantas Polda Jambi, sangat mengapresiasi kegiatan positif yang dilakukan oleh anggota saya dilapangan, mudah-mudahan ini menjadi contoh bagi anggota kami yang lain untuk berbuat hal yang positif bagi masyarakat, baik itu bersifat sosial, karya seni, kerajinan tangan  atau pun karya positif yang lain, seperti mengedukasi cara hidup sehat dengan mengedepankan standar penerapan protokol kesehatan (prokes) pencegahan penyebaran COVID-19," kata Kombes Pol Heru Sutopo.

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2020