Bupati Tanjung Jabung Barat H Anwar Sadat memberikan perhatian khusus terkait peningkatan dan sebaran sarana dan prasarana pendidikan lanjutan atas di daerah itu.

Hal itu disampaikan saat menerima kunjungan Penjabat Gubernur Jambi Ny Hari Nur Cahya Murni beberapa waktu lalu di Kualatungka, Tanjabbar.

"Saya sampaikan juga bahwa perlu peningkatan dan sebaran sarana dan prasarana pendidikan sekolah lanjutan tingkat atas," kata Bupati.

Saat ini  Tanjabbar baru memiliki 18 SLTA negeri dan 8 SLTA swasta, begitu juga dengan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) beru terdapat 11 yakni 9 SMK negeri dan 2 SMK swasta.

Hal tersebut, menurut dia perlu ditingkatkan dan ditambah sebarannya.

Selain itu, bupati juga memint dukungan pemerintah Provinsi Jambi untuk mendukung keberlangsungan sekolah keagamaan.

"Kemudian kami juga butuh dukungan pemerintah provinsi di dalam menunjang sekolah keagamaan yang menjadi kewenangan pemerintah melalui Kementerian Agama," kata Anwar Sadat seperti dirilis laman resmi Pemkab Tanjabbar. 

Pewarta: Syarif Abdullah

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021