Kantor Cabang Bulog Kerinci, Provinsi Jambi menyalurkan bantuan beras Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) kepada 13.669 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

"Harapan kami bantuan beras PPKM ini dapat tersalur dengan baik serta bantuan ini dapat mengurangi beban belanja masyarakat di masa pandemi COVID-19 saat ini," kata Kepala Cabang Kantor Bulog Kerinci Lutfillah Barus di Kerinci, Selasa.

13.669 KPM bantuan beras PPKM di Kabupaten Kerinci tersebut terdiri dari KPM Program Keluarga Harapan sebanyak 9.883 KPM dan KPM Bantuan Sosial Tunai (BST) sebanyak 3.786 KPM yang tersebar di 16 kecamatan.

Dijelaskan Lutfillah, bantuan beras PPKM tersebut bersumber dari APBN dengan menggunakan Cadangan Beras Pemerintah (CBP). Beras CBP yang diberikan tersebut merupakan beras dengan kualitas medium. Dimana masing-masing KPM mendapatkan bantuan beras sebanyak 10 kilogram. 

"Secara simbolis bantuan beras PPKM diberikan kepada lima orang KPM di Gudang Bulog Kerinci," kata Lutfillah Barus. 

Dalam pendistribusian-nya Perum Bulog bekerjasama dengan POS Indonesia mengantar beras ke titik pembagian. Kantor Cabang Bulog Kerinci menargetkan hingga 31 Juli 2021 bantuan beras PPKM tersebut sudah di salurkan kepada seluruh KPM di Kabupaten Kerinci.

Bupati Kerinci Adi Rozal berharap agar bantuan beras PPKM tersebut dapat disalurkan dengan tepat waktu. Serta dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19. 

"Kami mengapresiasi bantuan beras dari Pemerintah Pusat ini yang sudah cepat dan tanggap memberikan bantuan kepada masyarakat, harapannya dapat disalurkan dengan baik," kata Adi Rozal.

Pewarta: Muhammad Hanapi

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021