Anggota DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly menghadiri acara Musrembang Kecamatan Telanaipura yang dilaksanakan di Gedung Bumi Pasundan Convention, (8/2).

Adapun kegiatan Musrembang Kecamatan rutin digelar untuk menyeimbangkan gagasan warga dan anggaran yang akan direalisasikan. Anggota DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly mengatakan, Anggota DPRD Kota Jambi menyambut baik hal ini, ini merupakan tahapan yang paling benar dalam rencana pembangunan. 

"Sehingga dapat dapat diselaraskan apa yang menjadi keinginan masyarakat, tentunya banyak evaluasi juga,"katanya .

Dirinya menegaskan, disinilah peran DPRD kota Jambi untuk melakukan koordinasi dengan baik pada dinas terkait, sehingga mana saja usulan  yang tidak terakomodir ditahun sebelumnya bisa kembali dihimbaukan kembali.

"Saya berharap pembangunan 2023 ini tidak hanya menyentuh infrastruktur saja namun bagaimana kita  menggrowth up kebangkitan ekonomi,"sebutnya.

Intinya melalui musrembag ini dirinya berharap kepada dinas PUPR dan Bappeda nanti untuk betul-betul melihat potensi dilapangan, sehingga ya adanya pemerataan pembangunan. 

"Makanya musrembang kali ini saya hadir dan  mengawal bagaimana kualitas rencana pembangunan di 2023 betul diharapkan masyarakat dan didapatkan masyarakat,"tegasnya.

Kegiatan  Musrembang ini dibuka Wakil Walikota Jambi, Dr Maulana, juga dihadiri oleh Bappeda, Dinas PUPR, Dinas Perkim Kota Jambi.

Pewarta: Tuyani

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2022