Sebanyak 2.812 peserta mengikuti Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMM-PTN) Wilayah Barat di Universitas Jambi (Unja) yang dilaksanakan mulai 3 Juli hingga 6 Juli 2023.

Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Kamid di Jambi, Selasa, mengatakan terdapat sedikit penurunan jumlah peserta ujian SMM-PTN 2023 jika dibandingkan dengan tahun 2022.

Hal ini disebabkan ada enam prodi yang tidak ditawarkan dalam penerimaan mahasiswa baru jalur SMM-PTN.

“Ada enam prodi yang tidak ditawarkan di jalur Mandiri 2023, yaitu kedokteran, farmasi, pendidikan bahasa Inggris, sistem informasi, pendidikan olahraga dan kesehatan, serta PGSD,” katanya.

Pelaksanaan UTBK SMM-PTN 2023 dilaksanakan dalam 8 sesi dengan setiap harinya terdapat 2 sesi. SMM-PTN Barat 2023 merupakan seleksi calon mahasiswa baru Jalur Mandiri yang penyelenggaraannya dilakukan secara bersama antar perguruan tinggi negeri BKS Wilayah Barat yang berjumlah 25 PTN.

SMM-PTN Barat 2023 menjadi opsi kepada calon mahasiswa yang belum berhasil lulus pada dua seleksi nasional (SNBP dan SNBT) sebelumnya.

Ia mengatakan untuk penyelenggaraan seleksinya mengadopsi pola yang dilakukan pada jalur SNBT, yaitu berdasarkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang dilakukan secara bersama di bawah koordinasi panitia SMM-PTN Barat.

Unja dalam hal pengamanan dan ketertiban ujian sudah melakukan beberapa hal untuk mencegah kecurangan terjadi saat pelaksanaan UTBK-SNBT.

.Di setiap ruang ujian dilakukan pemeriksaan secara menyeluruh terhadap barang bawaan para peserta ujian. Selanjutnya, pihak keamanan ruang ujian melakukan pemindaian secara seksama menggunakan metal detector.

Peserta ujian juga diminta mematikan handphone dan dimasukkan ke dalam tas. Kemudian, tas dan seluruh barang yang dibawa peserta akan diminta untuk diletakkan di depan atau di belakang ruang ujian. Peserta ujian hanya diizinkan membawa pensil dan air minum ke meja komputer.

Rektor Unja Prof Sutrisno menekankan tentang integritas penerimaan mahasiswa baru yang bebas dari gratifikasi, suap, dan pemerasan.

“Saat ini yang sedang berlangsung adalah penguatan integritas penerima mahasiswa baru yang dikawal langsung oleh KPK. Kami menjamin tidak ada gratifikasi, suap, dan pemerasan di dalam pelaksanaannya. Selamat bergabung di Unja, A World Class Entrepreneurship University,” katanya.

Hasil seleksi SMM-PTN 2023 akan diumumkan secara online pada tanggal 18 Juli 2023.

Pewarta: Tuyani

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2023