Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel berkomitmen memastikan ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) dengan kondisi aman.

Memang saat ini di SPBU 24.307.158 mengalami peningkatan jumlah konsumen, dikarenakan Pertamina tengah memberikan sanksi kepada SPBU yang berada pada satu jalur yang sama yaitu SPBU 24.307.35.

"Pertamina memastikan distribusi dan pasokan aman, bahkan kami sudah menyalurkan rata-rata 24 sampai dengan 32 Kilo Liter (KL) per hari untuk SPBU 24.307.158," ujar Area Manager Communication, Relation & CSR Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan.

Pertamina terus mengimbau kepada masyarakat untuk membeli BBM sesuai kebutuhan dan peruntukan serta Pertamina tidak segan-segan memberikan sanksi kepada SPBU yang melakukan pelanggaran.

Selain itu juga, Pertamina juga memberikan apresiasi dan mendukung langkah Polres Musi Banyuasin (Muba) yang menindak tegas oknum penyalahgunaan BBM.

Jika menemukan indikasi kecurangan masyarakat dapat segera melaporkan kepada aparat penegak hukum, atau melalui Pertamina Call Center (PCC) 135.


 

Pewarta: Pewarta Sumsel

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2023