Jambi (ANTARA Jambi) - Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi akan menggandeng Bulog untuk mencegah jatuhnya harga jual hasil panen tanaman padi petani yang kini mulai memasuki masa panen.

"Kerja sama dengan Bulog sudah dilakukan. Pihak Bulog menyanggupi membeli beras petani dengan harga pasar," kata Bupati, Minggu.

Saat ini petani di Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim) mulai memasuki masa panen, beberapa waktu lalu Bupati melakukan panen raya padi di Desa Pemusiran, Kecamatan Nipah Panjang.

"Harga yang ditetapkan Bulog diharapkan jauh lebih tinggi daripada harga yang dibeli oleh para pengepul (pengumpul)," katanya.

Oleh karena itu, masyarakat petani tidak perlu khawatir, nilai jual padi tidak akan jatuh sebagaimana yang ditakutkan. Bupati berharap kepada seluruh petani agar tidak risau atau pun takut untuk terus menanam padi.

Apalagi pertanian merupakan salah satu program yang sudah kuatkan dengan peraturan daerah. Pemkab akan membantu petani, mulai dari penyediaan benih padi hingga mesin traktor pengelolaan lahan.

Pemkab mengharapkan dengan bantuan yang diberikan ini bisa mendongkrak perekonomian dan kesejahteraan petani. "Untuk meningkatkan ekonomi masyarakat petani tentunya kita perlu bekerja lebih keras lagi," (Ant)

Pewarta: Edison

Editor : Edy Supriyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2014