Jambi (ANTARA Jambi) - Dinas Pendidikan Tanjung Jabung Barat, Jambi, menyatakan siap melaksanakan Ujian Nasional (UN) tingkat SLTA, termasuk pengamanannya untuk mencegah terjadinya kebocoran terhadap soal-soal UN.

Kepala Bidang Pendidikan Tingkat Menengah (Kabidikmen) Dinas Pendidikan Tanjung Jabung Barat (Tanjabar) Amrial saat dihubungi, Senin mengatakan, persiapan untuk pelaksanaan UN tingkat SLTA di daerahnya sudah mencapai 100 persen.

"Kita siap melaksanakan UN SLTA, soal-soal UN akan segera dikirim ke Tanjabar dan akan diamankan secara ketat pihak kepolisian," katanya.

Pengawalan terhadap soal-soal UN akan terus dilakukan hingga sampai ke masing-masing kelas tempat pelaksanaan ujian. Naskah soal yang disegel hanya dibuka di hadapan siswa.

Terkait mekanisme pengawasan ketika UN berlangsung, ia mengatakan sistem pengawas tetap dilakukan secara silang seperti UN sebelumnya, karena dinilai masih efektif.

Amrial mengatakan, direncanakan mulai 12 April 2014 pendistribusian soal ke Tanjabar sudah mulai dilakukan, dan Dinas Pendidikan akan langsung mendistribusikannya ke pos pengamanan di kecamatan.

UN di Tanjabar akan diikuti 1.544 siswa SMA, 840 siswa Madrasah Aliyah, 673 siswa SMK, dan 203 siswa dari Paket C.

Ia mengingatkan para peserta UN bahwa sistem penilaian pada tahun ini mengalami perubahan, jika tahun lalu rata-rata dihitung 40 persen, namun tahun ini dihitung 70 persen, 30 persen diambil dari ujian sekolah.

Artinya, gabungan 70 persen dan 30 persen ini akan menjadi nilai sekolah, nilai ini yang menjadi 40 persen penilaian untuk kelulusan dan 60 persennya diambil dari UN.(Ant)

Pewarta: Edison

Editor : Edy Supriyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2014