Jambi (ANTARA Jambi) - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jambi mulai cemas karena dana hibah yang diperuntukan untuk uang pembinaan atlet menghadapi PON 2016 dari Pemprov Jambi sebesar Rp17,5 miliar belum cair.

Kabid Sarana dan Prasarana (Sapras) KONI Provinsi Jambi, Nasroel Yasir di Jambi, Selasa, mengatakan akibat keterlambatan dana pembinaan berujung program kegiatan andalan KONI 'Merpati Emas' menuju PON 2016 di Jawa Barat menjadi terhambat dan memiliki pengaruh terhadap pembinaan atlet Jambi.

"Untuk 2015 ini program meraih prestasi emas (merpati emas) hampir lumpuh, karena sejak Januari kemarin program KONI ini belum bisa berjalan optimal karena ketiadaan anggaran atau dana sehingga khawatir ini akan berimbas terhadap persiapan menuju PON 2016," kata Nasroel Yasir.

Dia juga menyebutkan, keterlambatan realisasi dana tersebut juga berdampak luas pada sejumlah program KONI, diantaranya pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jambi XXI di Kabupaten Batanghari pada Mei mendatang.

Pada Porprov nanti, KONI Jambi menganggaran sebesar Rp2 miliar yang dipesiapkan untuk even dua tahunan tersebut juga belum ada kejelasan akan dibantu.

"Padahal untuk pengajuannya sudah kita lakukan jauh sebelumnya tetapi sampai sekarang belum bisa direalisasikan dab sementara pelaksanaan Porprov tinggal menghitung hari saja," kata Nasroel yasir.

Sementara itu, mandeknya realisasi anggaran ini juga dirasakan oleh sejumlah cabang olahraga dab bahkan beberapa atlet mulai mengeluhkan pembayaran insentif dan asupan gizi mereka untuk latihan dari program merpati emas terhambat.

"Sejak Januari kita belum terima insentif dan padahal sebelumnya kita selalu menerima insentif dari KONI," kata salah satu atlet angkat berat Jambi yang tidak bersedia menyebutkan namanya.

Namun meski keterlambatan penerimaan insentif tersebut, ia mengaku masih mengikuti latihan namun porsi latihannya sudah mulai berkurang karena asupan gizi mereka tidak seimbang dengan program latihannya. (Ant)

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2015