Jambi, Antarajambi.com - Gubernur Jambi Zumi Zola minta seluruh komponen masyarakat di wilayahnya untuk menjaga kesatuan dan persatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) salah satunya dengan toleransi.

"Menjaga toleransi di tengah kemajemukan, namun tetap satu kesatuan sebagai Indonesia," katanya usai menjadi Insektur Upacara (Irup) peringatan Hari Lahir Pancasila di lapangan kantor gubernur Jambi, Kamis.

Hal lain yang tak kalah pentingnya menurut Zola adalah penggunakan media sosial (medsos) yang harus secara konstruktif, sebab penggunaan medsos juga bisa untuk menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia.

Zola mengatakan, seperti yang tertera dalam sambutan Presiden Indonesia, kembali ditegaskan bahwa negara Indonesia dikodratkan dengan keberagaman. Ketika merebut atau meraih kemerdekaan, semua komponen (yang beragam) ikut berjuang.

"Oleh sebab itu ada Undang-Undang Dasar 1945, Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika. Itu yang selalu dipegang dan menjadi anutan bagi negara-negara internasional, bagaimana kemajemukan Indonesia kok bisa hidup rukun. Kuncinya karena ada toleransi dalam perbedaan," katanya menjelaskan.

Saat ini, lanjutnya, Bhinneka Tunggal Ika dan juga Pancasila sedang diuji dengan segala macam hal, termasuk juga yang menjadi sorotan adalah penggunaan media sosial yang sangat gencar menyebarkan berita bohong (hoax).

"Hoax isinya adalah kebencian dan provokasi yang justru ingin memecah belah negara ini, dengan segala macam alasan, dengan segala macam hal. Kita diminta untuk dapat kembali berpegang teguh pada Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika dan Undang-Undang Dasar 1945," tegasnya.

Zola mengungkapkan bahwa dia mengapresiasi slogan "saya Pancasila" yang banyak beredar sekarang ini, termasuk di medsos.

"Alhamdulillah di media sosial banyak sekali "saya Pancasila", bagus sekali seperti itu, lakukan seperti itu supaya menjadi viral, karena kalau diserang lewat media sosial, lawannya salah satunya harus lewat media sosial juga," ujarnya.

Selain itu, Zola juga mengimbau media supaya dalam pemberitaannya juga ikut menjaga kesatuan NKRI.

"Mohon dari media juga, seperti yang dipesankan Pak Presiden, dalam pemberitaan itu untuk tetap menjaga kesatuan negara kita, termasuk Provinsi Jambi," katanya menambahkan.(Ant)

Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Dodi Saputra


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2017