Jambi,  Antarajambi.com - Gubernur Jambi Zumi Zola minta masyarakat di wilayahnya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada wisatawan yang berkunjung ke daerah ini.

"Keramahtamahan, kejujuran dan kesopanan masyarakat menjadi kunci untuk membantu mensuksesan wisata Jambi," katanya saat membuka Festival Masyarakat Peduli Danau Kerinci (FMPDK) ke-XVI Tahun 2017, di Anjungan Tepi Danau Kerinci, Rabu.

Apalagi menurutnya, Kabupaten Kerinci sudah ditetapkan sebagai "branding" pariwisata Jambi, sehingga masyarakat Kabupaten Kerinci dan Kota Sungaipenuh khususnya harus memberikan rasa aman dan nyaman kepada wisatawan sebagi upaya menarik minat wisatawan untuk datang ke Kerinci.

Dijelaskannya, Pemprov dan Pemkab terus berupaya meningkatkan perekonomian masyarakat melalui berbagai kegiatan pembangunan, termasuk salah satunya melalui pembangunan bidang pariwisata.

"Kegiatan FMPDK ini merupakan upaya pemerintah meningkatkan perekonomian masyarakat, berikanlah rasa aman dan nyaman kepada pengunjung yang datang ke Kerinci ini," ujarnya.

Pemerintah dalam hal ini katanya punya peran penting membina masyarakat untuk bersikap sopan, santun dan ramah serta jujur kepada tamu yang berkunjung ke daerah masing-masing.

"FMPDK adalah salah satu even kepariwisataan unggulan Kerinci bahkan Provinsi Jambi dan sudah menjadi agenda wisata nasional sebagai penarik wisatawan untuk datang ke Kerinci sebagai "branding" pariwisata Provinsi Jambi. Mari sama-sama kita jaga kenyamanan para wisatawan yang datang berkunjung ke Kerinci ini," katanya menjelaskan.

Sementara itu, Kepala Biro Hukum dan Komunikasi Publik Kementerian Pariwisata, Iqbal Alamsyah mengatakan Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pariwisata mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Pemkab Kerinci dalam rangka melestarikan budaya yang ada di Kabupaten Kerinci.

"Tidak bisa dipungkiri keindahan alam, seni budaya Kerinci yang sudah menjadi modal utama dalam mengembangkan sektor pariwisata," kata Iqbal.

Menurutnya keragaman seni dan budaya Kerinci tidak bisa dipisahkan dan harus dipertahankan menjadi khas daerah karena juga menjadi bagian keragaman budaya nusantara.

"Dan ini tentu akan mampu menggerakan perekonomian masyarakat Kerinci khususnya," kata Iqbal menambahkan.(Ant)


Pewarta: Dodi Saputra

Editor : Dodi Saputra


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2017