Jambi (Antaranews Jambi) - Dua pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jambi menghadiri dan menandatangani deklarsi kesepakatan Pilkada beradab sekaligus menyaksikan simulasi sistem pengamanan Pilkada 2018 yang digelar di Mapolresta Jambi, Kamis.

Bertempat di lapangan Polresta Jambi, deklarasi kesepakatan bersama pilkada beradab dihadiri dua pasngan calon Wali Kota dan wakil Wali Kota Jambi, pasangan nomor urut satu Abdullah Sani-Kemas Alfarizi dan nomor urut dua Syarif Fasha-Maulana.

Acara deklarasi Pilkada Beradab tersebut dipimpin oleh Pjs Walikota Jambi, Muhammad Fauzi. Selain itu kedua pasangan calon juga diikut Kapolda Jambi, Kapolresta Jambi, perwakilan TNI, serta pihak terkait lainnya.

"Kami selaku unsur pemerintah, unsur TNI/Polri dan masyarakat, siap mendukung dan menyukseskan Pilkada Beradab, Bersatu, Aman, Damai dan Bermartabat demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Jambi," kata Fauzi saat membacakan deklarasi yang diikuti seluruh peserta deklarasi dan kedua pasangan calon.

Usai membacakan deklarasi itu, kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi oleh kedua pasangan calon atau paslon, tim kampanye, Pjs Walikota Jambi, Kapolresta Jambi, Ketua KPU dan Panwaslu, serta pihak terkait lainnya.

Dekkarasi tersebut juga disaksikan langsung oleh Kapolda Jambi, Brigjen Pol Muchlis AS, pejabat utama Polda Jambi serta tamu undangan lainnya.***

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018