Jambi, Antaranews Jambi - Para pedagang warung di Kota Jambi yang biasa berbelanja di Pasar Angsoduo mengaku kesulitan menemukan pedagang langganan mereka pasca kepindahan ke pasar yang baru.

"Saya tidak bisa berbelanja banyak hari ini, masih belum menemukan pedagang langganan saya. Kiosnya kan pindah ke bangunan pasar yang baru," kata Ijah (56) salah seorang pedagang warung di Sukakarya Kota Jambi, Senin.

Ia yang biasa memborong sayur mayur di langganannya di Pasar Angsoduo lama , pada Senin pagi hanya belanja setengah dari kebiasaan belanja perhari untuk mengisi warungnya.

"Memang tahu mereka akan pindah, tapi kiosnya belum ketemu. Jadi belanja dari pedagang lain aja. Atau mungkin dia tidak dagang hari ini," katanya.

Selain pedagang sayur mayur, pada pedagang lainnya juga pindah tempat ke pasar yang baru dengan bangunan yang refresentatif.

Lokasi pasar yang baru agak jauh dan harus berjalan kaki, sedangkan pasar lama di pinggir jalan," katanya lagi.

Pemprov Jambi dan Pemkot Jambi telah melakukan proses pemindahan pedagang Pasar Angsoduo lama ke pasar yang baru sejak Minggu petang kemarin.

Sedangkan lahan pasar yang lama, rencananya akan disulap menjadi kawasan ruang terbuka non hijau (RTNH) oleh Pemkot Jambi. Bahkan rancangan tempat itu sudah disosialisasikan oleh Wali Kota Jambi.***

Pewarta: Antara

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2018