Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo minta kepada seluruh anggota Polri untuk   memperkuat sinergi dengan berbagai elemen masyarakat  guna mencapai transpormasi Polri yang presisi.

Hal itu disampaikan oleh Kapolda Jambi pada upacara pembinaan tradisi dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75 di Lapangan Mapolda Jambi , Kamis.

Hadir pada kesempatan itu Penjabat Gubernur Jambi Dr Hari Nur Cahya Murni, Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M Zulkifli, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Kepala BIN Daerah Jambi Brigjen Pol Drs Irawan David Syah dan Kepala BNN Prov Jambi Sugeng Suprijanto.

Kapolda Jambi  menyampaikan apresiasi dan  salut kepada para tenaga kesehatan serta dokter yang berada di gugus terdepan penanganan COVID-19 di Provinsi Jambi.

“Hari Bhayangkara ini merupakan tradisi Polri  yang dilaksanakan sejak tanggal 1 Juli 1946, fungsi dan organ kepolisian sendiri telah ada sejak jaman dahulu kala, setiap komunitas masyarakat pasti ada fungsi-fungsi pengamanan di lingkungannya masing-masing,” kata Rachmad Wibowo.

Kapolda bercerita masa lalu  di Kerajaan Majapahit, Maha Patih Gajah Mada  memimpin pasukan Bhayangkara, yang namanya hingga saat ini dipakai sebagai korps kepolisian.

Ia menegaskan, dengan petunjuk dan pedoman kerja, yakni catur prasetya untuk selalu patuh dan taat pada negara dan pimpinannya, Polri tidak pernah berkhianat kepada negara dan pimpinannya.

Polri selalu berjuang untuk mengeyahkan musuh-musuh masyarakat, termasuk pandemi saat ini yang harus dihadapi bersama-sama.

"Kami sadari Polri tidak bisa melaksanakan tugasnya seorang diri, Polri harus bekerja bersinergi dengan berbagai elemen termasuk awak media," kata Irjen Pol A Rachmad Wibowo menambahkan.







 

Pewarta: Nanang Mairiadi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021