Telkomsel resmi melakukan penggabungan nama brand layanan prabayar  Telkomsel (simpati, KartuAs dan Loop) menjadi Telkomsel Prabayar dengan desain starter pack baru yang akan segera hadir serta melakukan perubahan nama layanan pascabayar Kartu Halo menjadi Telkomsel Halo.

General Manager Sales and Digitalization Management  Telkomsel Area Sumatera, Yusrizal mengatakan, meneruskan komitmen Telkomsel sebagai digital telco company, Telkomsel ingin menguatkan pemenuhan kebutuhan konsumen kami di bidang digital. Dengan adanya perkembangan teknologi dan digitalisasi gaya hidup masyarakat, Telkomsel dulu, kini, dan selalu akan berfokus untuk menyediakan produk dan layanan terbaik bagi pelanggan kami di seluruh usia, dengan misi dan semangat yang sama yaitu peningkatan gaya hidup digital di Indonesia.

"Nama brand layanan pascabayar kartu Halo berubah menjadi Telkomsel  Halo  yang ditandai dengan perubahan nama dan logo, namun tetap dengan layanan terbaik postpaid Telkomsel,"katanya saat kegiatan Telkomsel Brand Rejuvenation Media Update kemarin (7/7).

Yusrizal menabahkan, bagi pelanggan setia produk prabayar dan pascabayar yang sudah menggunakan produk tersebut sebelum adanya perubahan nama dan logo  brand menjadi Telkomsel Prabayar dan Telkomsel Halo akan dapat terus menikmati seluruh layanan, paket produk, dan aturan yang berlaku tanpa harus mengganti nomor maupun kartu SIM. Dengan penggabungan ketiga layanan pascabayar Telkomsel ini, pihaknya meyakini mampu merangkul seluruh segmen pengguna Telkomsel khususnya wilayah Sumatera.

Dirinya menjelaskan, untuk kode akses  pembelian paket telpon (voice) dan SMS layanan prabayar Simpati (*999#), Kartu As (*100#), dan Loop (*567#) dan pascabayar Kartu Halo (*111#) tetap dapat digunakan setelah perubahan brand produk menjadi Telkomsel Prabayar dan Telkomsel Halo. Sedangkan untuk kode akses pembelian paket kuota data atau internet, baik untuk brand produk Telkomsel Prabayar maupun Telkomsel Halo tetap menggunakan kode akses *363#. Sedangkan untuk pengecekan pulsa layanan prabayar tetap menggunakan kode akses  *888#.

"Khusus untuk produk prabayar digital by.U, masih menggunakan nama dan desain logo yang sama dan tidak ada perubahan akses layanan," terangnya.

Sebelumnya pada 8 Juni 2021, Telkomsel memperkenalkan identitas yang baru sebagai simbol perubahan, yang juga menandakan sebuah awal perjalanan guna membuka lebih banyak peluang bagi setiap lapisan masyarakat dan mewujudkan komitmen menjadi perusahaan digital terdepan di Indonesia. Semangat pembaruan tersebut juga didorong dengan penggunaan tagline #BukaSemuaPeluang.




 

Pewarta: Tuyani

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021