Gubernur Jambi Al Haris menegaskan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Jambi untuk memaksimalkan program kerja dan serapan anggaran.

"Kita mendengarkan langsung laporan dari kepala OPD terkait program, serapan anggaran serta struktur organisasi," kata Gubernur Jambi Al Haris di Jambi, Senin.

Dijelaskan Al Haris, rapat tertutup bersama OPD bertujuan untuk mengetahui dan melakukan monitoring serta evaluasi terhadap program yang sudah berjalan, sedang berjalan dan yang belum dilaksanakan hingga Juli 2021. 

Hingga saat ini serapan anggaran Pemerintah Provinsi Jambi sekitar 26 persen hingga 41 persen di setiap OPD. Rendahnya serapan anggaran pada sebagian OPD di sebabkan oleh recofusing anggaran. 

"Rendahnya serapan anggaran ini akan segera di tindak lanjuti, fokus anggaran akan dimaksimalkan pada program yang memiliki dampak langsung terhadap ekonomi masyarakat," kata Al Haris. 

Selain melaksanakan evaluasi terhadap serapan anggaran Gubernur Jambi juga melakukan monitoring terhadap kecakapan kepala OPD dalam menyampaikan tugas dan fungsi masing-masing OPD. 

Rapat Gubernur Jambi bersama kepala OPD tersebut dilaksanakan di ruang pola Kantor Gubernur Jambi. Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani dan Sekda Provinsi Jambi Sudirman hadir mendampingi Gubernur pada rapat tertutup tersebut. 

Pewarta: Muhammad Hanapi

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2021