Himpunan Mahasiswa Pendidikan Kimia (HIMAPEMIA) Universitas Jambi, menggelar kegiatan rutin tahunan terbesar yaitu program Gebyar Kimia. Kegiatan Gebyar Kimia yang berjudul “IRON” bertemakan “Reaktivitasi Generasi Tangguh Dalam Mewujudkan Atmosfer Akademik Ideal Untuk Indonesia Jaya” dilaksanakan selama 2 hari, 26-27 Februari 2022 di Balairung Universitas Jambi.

Aldi Ferdiansyah selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mengenalkan prodi HIMAPEMIA, untuk menghadirkan lomba karya tulis ilmiah, olimpiade kimia, lomba poster, dan lomba olimpiade nasional yang diikuti oleh baik mahasiswa maupun siswa Se-Subagsel (Sumatera Bagian Selatan),” katanya.

“Tahun ini kegiatan Gebyar Kimia menghadirkan seminar nasional dengan mengundang Mas Adam Lukman Chaubah (Mahasiswa Berprestasi Utama Universitas Brawijaya dan Indonesia 2019) dan Kemal Palevi (Aktor dan Komika),” ungkapnya.

Aulia Sanova, S.T., M.Pd., selaku Ketua Prodi Pendidikan Kimia mengharapkan, acara ini bisa menginspirasi dan memacu daya kreativitas mahasiswa dan siswa untuk terus berprestasi dan juga berani bermimpi, menggali, dan mengeksplor diri menjadi lebih baik lagi dengan mengikuti berbagai lomba, acara ini diikuti 500 peserta lomba dan di input dengan peserta seminar menjadi 700 peserta.”katanya.

Acara yang dilakukan dalam keadaan pandemi pastinya tetap mengikuti prokes dengan tetap memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan atau memakai handsanitizer,” tambah Aulia Sanova selaku Ketua Prodi Pendidikan Kimia.

Pewarta: Syarif Abdullah

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2022