Jambi (ANTARA Jambi) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Jambi menyebutkan ada 10 desa di daerah itu tengah dirintis sebagai percontohan Desa Siaga Bencana.

"Ada 10 desa di Kabupaten Batanghari dan Muarojambi yang melibatkan sedikitnya 500 orang sebagai Desa Siaga Bencana," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jambi, Zubaidi AR di Jambi, Jumat.

Pada pembentukan desa siaga bencana itu, warga akan dibekali berbagai pengetahuan tentang penanganan hingga antisipasi bencana, khususnya banjir yang biasa terjadi di Provinsi Jambi.

Pembentukan desa siaga bencana itu seiring dengan mulai dibentuknya badan penanggulangan bencana di beberapa daerah kabupaten di Jambi yang dinilai rawan bencana.

"Dengan mulai dibentuknya kantor BPBD di beberapa kabupaten menjadikan penanganan bencana lebih cepat dan efektif. Ke depan, desa siaga bencana ditargetkan bisa diadakan di tiap daerah kota maupun kabupaten di Jambi," jelasnya.

 Selain membentuk desa siaga bencana, BPBD Provinsi Jambi dengan berkoordinasi dengan BPBD di daerah sebelumnya juga telah menyusun peta wilayah rawan bencana di Provinsi Jambi. Selain itu, BPBD Jambi juga akan melakukan simulasi penanganan banjir skala besar dengan melibatkan sedikitnya 500 orang pada 12 Desember 2012 mendatang.

Dari data BPBD Jambi, sedikitnya ada tujuh kota/kabupaten yang sudah terkena banjir. Diantaranya adalah Kabupaten Kerinci, Bungo, Merangin, Tebo, Batanghari, Kota Jambi dan Muarojambi.

Kondisi terparah di Kabupaten Merangin, banjir yang terjadi sejak Minggu (2/12) itu menewaskan dua orang warga. Selain itu banjir juga merendam 436 rumah, tujuh sekolah dasar dan madrasah, fasilitas umum seperti jalan lintas kecamatan, pustu, posyandu, masjid dan mushola.

"Namun yang paling rawan banjir adalah Kota Jambi, daerah ini merupakan tumpuan air dari bagian hulu. Mengingat, sebagian besar banjir di Jambi terjadi karena meluapnya sungai Batanghari maupun anak sungainya saat musim hujan tiba," tambah Zubaidi.(Ant)

Pewarta:

Editor : Edy Supriyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2012