Jambi (ANTARA Jambi) - Gubernur Jambi Hasan Basri Agus meminta para konsultan untuk menciptakan ide-ide baru (inovatif) dalam pembangunan guna mewujudkan kemajuan provinsi ini ke depan.
"Saya tantang kawan-kawan Inkindo untuk menciptakan ide-ide baru. Pembangunan di Jambi bukan semata-mata hasil pemikiran pemerintah saja," katanya usai meresmikan gedung Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (Inkindo) Jambi di Jambi, Rabu.
Menurut gubernur, seorang konsultan harus bisa menciptakan hal baru dan tidak monoton. Salah satunya menciptakan bangunan dengan arsitektur baru yang belum ada di daerah lain.
"Ciptakanlah hal-hal yang baru, jangan monoton, bagaimana ditempat lain belum ada, tapi di tempat kita sudah ada. Artinya seorang konsultan berpikirnya merenung," katanya.
Di samping itu, dalam menciptakan ide pembangunan baru konsultan juga harus mengutamakan kualitas, dan bukan hanya bangunan asal jadi.
"Kualitas itu utama, hasil dari kreatifitas teman-teman Inkindo harus bermutu," ujarnya.
Pelabuhan Ujung Jabung Jambi kata gubernur sedang dibangun, dan harusnya konsultan sudah berpikir apa yang akan mereka buat di sana. Begitu juga dengan keberadaan Danau Sipin Jambi.
"Ide-ide pembangunan kawasan itu kan datangnya dari Inkindo, kita minta mereka ciptakanlah. Lalu serahkan ke kita, pak ke depan pengembangannya harus seperti ini. Jadi saya kan terbantu," katanya menjelaskan.
Gubernur menambahkan, untuk membuat jembatan Pedestrian dan Gentala Arasy, dirinya harus merenung dan berpikir apa yang harus diciptakan di kota Sebrang itu.
Setelah melihat kota dan merenungi kota Sebrang, gubernur menjelaskan barulah dirinya terpikir untuk membuat bangunan itu dan kini menjadi ikon Jambi.
"Tapi ide pembangunan tidak harus dari pemerintah, ciptakanlah ide-ide baru untuk Jambi," kata gubernur. (Ant)
COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2015
"Saya tantang kawan-kawan Inkindo untuk menciptakan ide-ide baru. Pembangunan di Jambi bukan semata-mata hasil pemikiran pemerintah saja," katanya usai meresmikan gedung Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (Inkindo) Jambi di Jambi, Rabu.
Menurut gubernur, seorang konsultan harus bisa menciptakan hal baru dan tidak monoton. Salah satunya menciptakan bangunan dengan arsitektur baru yang belum ada di daerah lain.
"Ciptakanlah hal-hal yang baru, jangan monoton, bagaimana ditempat lain belum ada, tapi di tempat kita sudah ada. Artinya seorang konsultan berpikirnya merenung," katanya.
Di samping itu, dalam menciptakan ide pembangunan baru konsultan juga harus mengutamakan kualitas, dan bukan hanya bangunan asal jadi.
"Kualitas itu utama, hasil dari kreatifitas teman-teman Inkindo harus bermutu," ujarnya.
Pelabuhan Ujung Jabung Jambi kata gubernur sedang dibangun, dan harusnya konsultan sudah berpikir apa yang akan mereka buat di sana. Begitu juga dengan keberadaan Danau Sipin Jambi.
"Ide-ide pembangunan kawasan itu kan datangnya dari Inkindo, kita minta mereka ciptakanlah. Lalu serahkan ke kita, pak ke depan pengembangannya harus seperti ini. Jadi saya kan terbantu," katanya menjelaskan.
Gubernur menambahkan, untuk membuat jembatan Pedestrian dan Gentala Arasy, dirinya harus merenung dan berpikir apa yang harus diciptakan di kota Sebrang itu.
Setelah melihat kota dan merenungi kota Sebrang, gubernur menjelaskan barulah dirinya terpikir untuk membuat bangunan itu dan kini menjadi ikon Jambi.
"Tapi ide pembangunan tidak harus dari pemerintah, ciptakanlah ide-ide baru untuk Jambi," kata gubernur. (Ant)
COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2015