Jambi, Antarajambi.com - Sebanyak 20 orang istri veteran asal Kabupaten Batanghari Provinsi Jambi akan mendapatkan bantuan dari pemerintah kabupaten setempat melalui Dinas Sosial berupa uang sebesar Rp1,5 juta.

"Dalam waktu dekat kita akan menyalurkan bantuan ini untuk perorangan sebesar Rp1,5 juta dari anggaran APBD Batanghari tahun 2017," kata Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Batanghari, Fauzan di Muarabulian, Senin.

Dijelaskannya, Pemkab setempat melakukan pemantauan terhadap kehidupan para istri veteran baik itu janda atau veteran yang masih hidup yang ada di daerah itu.

"Bantuan itu juga berlaku untuk veteran dan istrinya serta anak-anak mereka. Karena istri-istri veteran dan veteran merupakan tanggungjawab pemerintah membantu selama hidup mereka," ujarnya.

Sebab itu kata Fauzan, Dinas Sosial Batanghari pada tahun depan akan meningkatkan bantuan kepada istri -istri dan veteran dengan memberikan bantuan dua kali dalam setahun.

Fauzan juga menjelaskan, untuk mengetahui identintas veteran yakni mereka memiliki Kartu Identitas Pensiun (Karip) yang dikeluarkan oleh PT Taspen (Persero).

Sebab tidak semua orang hidup pada masa perjuangan disebut veteran, mereka yang ikut berjuanglah pada masa itu baru bisa disebutkan veteran, dan juga sesuai dengan data dari pusat.

"Hanya saja yang ada pada masa perjuangan dan saat ini masih hidup, itu kita sebutkan saksi ataupun tokoh sejarah," katanya menambahkan.


Pewarta: Heriyanto

Editor : Ariyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2017