Jambi, (ANTARA News) - Tugu Keris Siginjei di kawasan Kota Baru Kota Jambi dilengkapi dengan taman yang asri dan menambah estetika kawasan yang  sebelumnya dikenal dengan Tugu Monas itu.

Pembangunan Tugu Siginjei dan revitalisasi taman di simpang empat Jalan Brigjen Basuki Rachmat dan H Agus Salim itu hampir rampung, dan dipastikan menjadi bagian dari kemeriahan malam pergantian tahun dua pekan ke depan.

Taman melingkari tugu Keris Siginjei yang telah sebulan lalu berdiri di puncak tugu tersebut menggantikan tugu 'kobaran api' di sana. Berbagai jenis tanaman bunga di taman itu.

"Tamannya sudah ditata, tapi harus dijaga pada Tahun Baru 2018 nanti, jangan sampai tanamannya diinjak-injak," kata salah seorang warga yang mengaku penasaran untuk melihat taman itu.

Kawasan Tugu Siginjen merupakan salah satu titik yang akan menjadi pusat keramaian pada malam pergantian tahun dua pekan ke depan selain di kawasan Jembatan Gentala Arasy, Telanai dan Lapangan MTQ Kota Jambi.

Pewarta:

Editor : Syarif Abdullah


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2017