Sebanyak 22 wartawan yang tergabung dalam Ikatan Wartawan Kota Jambi (Iwako) mengikuti kegiatan studi bidang pers ke Provinsi Lampung, 15-17 Februari 2023.

"Kami apresiasi kinerja jurnalis dalam memberikan informasi program pembangunan Pemerintah Kota Jambi kepada masyarakat," kata Wakil Wali Kota Jambi Maulana saat melepas kegiatan Ikatan Wartawan Kota Jambi (Iwako) ke Bandar Lampung di Jambi, Rabu, yang juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jambi A Ridwan.

Ia mengatakan, melalui studi ini diharapkan para jurnalis dapat menambah pengalaman dan pengetahuan.

Ke depan, Maulana berharap agar media dapat memberikan informasi yang informatif dan edukatif tanpa mengurangi fungsi media yang konstruktif.

Media massa diharapkan dapat memberikan pemberitaan dengan narasi yang humanis dan menyejukkan.

Kepala Dinas Kominfo Kota Jambi Abu Bakar mengatakan studi tiru Iwako ke Bandar Lampung diikuti oleh 22 jurnalis. 

"Selama kegiatan tersebut akan ada sejumlah kegiatan dan kunjungan yang dilakukan," kata dia.

 

Pewarta: Tuyani

Editor : Dolly Rosana


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2023