Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merangin menggelar operasi pasar LPG tabung bersubsidi 3 Kg di sejumlah kecamatan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Idul Fitri.
Pj Bupati Merangin Mukti di Bangko, Sabtu, mengatakan operasi pasar tersebut untuk menetralisir terjadinya kelangkaan LPG 3 kg yang sempat terjadi di sejumlah kecamatan dalam sepekan terakhir.
‘’Operasi pasar gas elpiji 3 kg itu sudah kami lakukan, sehingga tidak ada lagi kelangkaan gas di kecamatan-kecamatan tersebut," kata Mukti.
Adapun operasi telah dilakukan di Pasar Desa Tambang Emas, Kecamatan Pamenang Selatan sebanyak 560 tabung, di Pasar Sungai Mana, Kecamatan Sungai Manau sebanyak 280 tabung.
Selain itu operasi pasar LPG 3 Kg juga dilakukan di Pasar Desa Muara Delang, Kecamatan Tabir Selatan sebanyak 560 tabung, di Pasar Masurai, Kecamtan Lembah Masurai sebanyak 560 tabung.
Selanjutnya Pemkab Merangin menyiapkan 560 tabung LPG 3 kg untuk pelaksanaan operasi pasar di Pasar Desa Sekancing, Kecamatan Tiang Pumpung.
Operasi pasar di Kecamatan Pamenang, Pasar Rakyat, Kecamatan Bangko, Pasar Margoyoso, Kecamatan Margo Tabir, Desa Sungai Ula, Kecamatan Nalo Tantan.
Mukti memastikan pelaksanaan operasi pasar LPG 3 kg ini akan berlanjut di berbagai kecamatan lainnya Merangin sehingga seluruh masyarakat mudah mendapatkan LPG.
COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2024
Pj Bupati Merangin Mukti di Bangko, Sabtu, mengatakan operasi pasar tersebut untuk menetralisir terjadinya kelangkaan LPG 3 kg yang sempat terjadi di sejumlah kecamatan dalam sepekan terakhir.
‘’Operasi pasar gas elpiji 3 kg itu sudah kami lakukan, sehingga tidak ada lagi kelangkaan gas di kecamatan-kecamatan tersebut," kata Mukti.
Adapun operasi telah dilakukan di Pasar Desa Tambang Emas, Kecamatan Pamenang Selatan sebanyak 560 tabung, di Pasar Sungai Mana, Kecamatan Sungai Manau sebanyak 280 tabung.
Selain itu operasi pasar LPG 3 Kg juga dilakukan di Pasar Desa Muara Delang, Kecamatan Tabir Selatan sebanyak 560 tabung, di Pasar Masurai, Kecamtan Lembah Masurai sebanyak 560 tabung.
Selanjutnya Pemkab Merangin menyiapkan 560 tabung LPG 3 kg untuk pelaksanaan operasi pasar di Pasar Desa Sekancing, Kecamatan Tiang Pumpung.
Operasi pasar di Kecamatan Pamenang, Pasar Rakyat, Kecamatan Bangko, Pasar Margoyoso, Kecamatan Margo Tabir, Desa Sungai Ula, Kecamatan Nalo Tantan.
Mukti memastikan pelaksanaan operasi pasar LPG 3 kg ini akan berlanjut di berbagai kecamatan lainnya Merangin sehingga seluruh masyarakat mudah mendapatkan LPG.
COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2024