Sebanyak 3.089 personel gabungan yang terdiri atas Polri, TNI, dan lintas instansi siap mengamankan pelaksanaan Pilkada 2024 di Kota Jambi.

Kapolresta Jambi Komisaris Besar Polisi Eko Wahyudi di Jambi, Sabtu, mengatakan 3.089 personel gabungan terdiri atas Polresta Jambi 635 personel, Bawah Kendali Operasi (BKO) Polda Jambi 145 personel, anggota BKO TNI 423 personel, dan lintas 1.886 personel.

Ia menyebutkan terdapat beberapa aturan yang harus dipedomani dan dilaksanakan dalam pengamanan pilkada di Kota Jambi, antara lain personel menyiapkan mental dan fisik, memetakan kerawanan pilkada dengan melakukan deteksi dini, melaksanakan Asta Siap secara maksimal.

"Saya minta personel memperkuat kerja sama dengan TNI, penyelenggara pemilu dan pemerintah daerah serta masyarakat," kata Eko.

Seluruh personel pengamanan diminta menjaga netralitas dan tidak terlibat politik praktis.

Sebelumnya, Polresta Jambi melakukan tactical floor game (TFG) terkait kesiapan pengamanan Pilkada 2024. TFG dilakukan sebagai simulasi antisipasi penanganan gangguan kamtibmas selama periode pilkada.

Wakapolresta Jambi AKBP Ruli Andi Yunianto menyampaikan menjelang Pilkada 2024 dilaksanakan TFG guna memastikan kesiapan personel dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas.

Dia optimistis seluruh personel mempunyai komitmen yang sama, yaitu menjadi polisi yang profesional dengan segala sumber daya yang ada.

"Kita harus betul-betul melaksanakan tahapan operasi jangan sampai asal-asalan, dari perencanaannya, anggarannya, dan eksekusinya sehingga personel mengerti betul dengan tugas yang diberikan," kata dia.

Dia memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Wali Kota dan Wakil Walikota Jambi dapat berjalan aman, damai, dan kondusif.





 

Pewarta: Tuyani

Editor : Dolly Rosana


COPYRIGHT © ANTARA News Jambi 2024