Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca berawan dan hujan ringan terjadi di sebagian kota besar di Indonesia pada Selasa siang.
Berdasarkan paparan info BMKG yang diikuti di Jakarta, Selasa, pada wilayah Sumatera, cuaca berawan terjadi di Jambi dan Palembang sedangkan wilayah yang diguyur hujan ringan adalah Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Bandarlampung, Pekanbaru, dan Padang, sedangkan Bengkulu akan turun hujan lebat, sementara Banda Aceh akan cerah berawan.
Beralih ke pulau Jawa, hujan ringan akan terjadi di Bandung, sementara Serang, Jakarta, Yogyakarta, Semarang akan cerah berawan dan Surabaya akan cerah. Untuk wilayah Bali dan Nusa Tenggara, yang akan berawan adalah Mataram, dan Kupang sementara Denpasar akan cerah berawan.
Selanjutnya untuk wilayah Kalimantan, cuaca berawan akan terjadi di kota Palangka Raya dan Samarinda, sementara Pontianak akan hujan ringan dan Banjarmasin waspadai hujan petir.
Kemudian cuaca di wilayah Sulawesi, yakni Gorontalo berawan tebal, Makassar cerah berawan, sedangkan Kendari berpotensi hujan, sedang Manado mengalami hujan petir dan Mamuju akan turun hujan intensitas ringan.
Sedangkan wilayah Maluku dan Papua, Kota Jayapura, Manokwari, Ambon akan turun hujan ringan kemudian Ternate akan berawan.
Sementara itu, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengingatkan kepada masyarakat bahwa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berpotensi terjadi hingga tanggal 22 Mei 2024 atau selama sepekan ke depan.
"Prospek cuaca selama satu pekan ke depan masih berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat," ucapnya dalam keterangannya, Senin (13/5).
Berdasarkan analisa BMKG, lanjutnya, hingga tanggal 13 Mei 2024 berpotensi terjadinya hujan dengan intensitas sedang hingga lebat. Sedangkan, pada tanggal 14 Mei diperkirakan ada penurunan intensitas hujan menjadi ringan, lalu pada tanggal 15-17 Mei 2024 diprediksi akan terjadi peningkatan curah hujan lagi hingga tanggal 22 Mei 2024.
"Artinya kewaspadaan terhadap terjadinya banjir lahar hujan, juga Galodo atau banjir bandang serta longsor ini masih akan berlanjut paling tidak hingga tanggal 17-22 Mei atau sepekan ke depan. Maka, masyarakat dihimbau untuk menghindar atau menjauhi lereng-lereng bukit atau gunung yang rawan longsor," katanya.
Selain itu, tambah dia, BMKG juga mengimbau masyarakat untuk terus memonitor informasi BMKG, dengan memantau prakiraan cuaca dan peringatan dini yang selalu dikeluarkan resmi BMKG setiap hari.