Video - ANTARA News jambi

Paus Fransiskus teken Deklarasi Bersama Istiqlal 2024

ANTARA - Paus Fransiskus mengawali kegiatannya di hari ketiga dalam perjalanan apostoliknya di Indonesia, mengunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (5/9). Pada kunjungan tersebut, Paus Fransiskus diterima Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar dan menandatangani Deklarasi Bersama Istiqlal 2024: Meneguhkan Kerukunan Umat Beragama untuk Kemanusiaan.
(Amita Putri Caesaria/Satrio Giri Marwanto/I Gusti Agung Ayu N)