Jambi (ANTARA Jambi) - Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Batanghari (FKIP Unbari) Jambi akan membuka enam program studi baru sebagai upaya memenuhi tuntutan pencetakan guru ditengah perkembangan era globalisasi.
"Sekarang prosesnya masih persiapan proposal rekomendasi, dan juga kami sedang merekrut dosen untuk prodi baru yang akan dibuka itu," kata Dekan FKIP Unbari Jambi Abdoel Gafar di Jambi, Jumat.
Sejak berdirinya FKIP Unbari pada 1985 hingga kini belum ada pengembangan atau masih bertahan dengan lima prodi yakni Pendididkan Bahasa Indonesia, Pendidikan Matematika, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris dan Pendidikan Ekonomi.
Enam prodi baru yang akan dibuka itu yakni program Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Pendidikan Seni Pertunjukan, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan.
Selanjutnya program Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Pendidikan Ilmu Komputer serta Pendidikan Anak Usia Dini.
"Untuk mengajukan pembukaan prodi baru ini prosesnya tidak langsung ke Dikti, tapi melalui rekomendasi dari Kopertis wilayah X yang membawahi perguruan tinggi swasta di Jambi, setelah diajukan tentunya ada verifikasi kelayakan," katanya.
Gafar mengatakan, syarat untuk membuka prodi baru diantaranya setiap prodi tenaga pengajarnya harus S2 dan linear enam orang di dalam satu prodi. Sementara untuk menunjang pembukaan prodi baru tersebut, pihaknya telah membuka perekrutan tenaga pengajar.
"Karena tenaga pengajarnya harus S2 dan linear itu, jadi kalau misalnya S1-nya PGSD maka S2-nya juga harus PGSD, itu yang harus diterima, kalau tidak begitu tidak bisa, makanya kita saat ini sedang merekrut tenaga pengajarnya," katanya menjelaskan.
Selain itu, Unbari juga sedang meningkatkan dan mengembangkan gedung universitas, serta lahan yang disiapkan di kawasan Pijoan, Muarojambi. "Tentunya dengan pengembangan gedung ini menjadi modal kita untuk pembukaan prodi baru," katanya menambahkan.
Dari enam prodi yang diajukan, pihaknya berharap pada tahun 2017 paling ada dua atau tiga prodi yang ditargetkan disetujui Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Perguruan Tinggi (Menristek-Dikti).
Dua prodi yang diharapkan bisa dibuka pada 2017 itu masing-masing Pendidikan Olahraga dan Pendidikan Ilmu Komputer.
Gafar juga menjelaskan, untuk pembukaan prodi Pendidikan Olahraga itu sebelumnya telah mendapat dukungan dari sejumlah pihak seperti Komite Olahraga Nasional (KONI) Provinsi Jambi dan juga beberapa cabang olahraga lainnya. (Ant)