Sarolangun, Antarajambi.com - Forum komunikasi pimpinan daerah (Forkompida) Kabupaten Sarolangun Provinsi Jambi melalui Penjabat Bupati Kabupaten Sarolangun, Arif Munandar mengucapkan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat setempat atas suksesnya pelaksanaan Pilkada serentak daerah itu 15 Februari yang lalu.
"Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Sarolangun bersama Polres, Dandim 0420/Sarko beserta Forkompida mengucapkan berterima kasih atas dukungan dan partisipasi semua lapisan masyarakat sehingga pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun bisa berjalan aman, sukses dan lancar," kata Arif usai menghadiri rapat pleno terbuka penetapan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih yang dilaksanakan oleh KPU setempat, Kamis.
Ia mengatakan hal tersebut penting untuk disampaikan sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat yang sudah berpartisipasi menjaga alam demokrasi dinegeri ini, khususnya Kabupaten Sarolangun yang baru saja selasai melaksanakan pesta demokrasi.
"Kita perlu syukuri hal ini, artinya masyarakat kita semakin dewasa dalam mengahadapi segala dinamika yang terjadi dalam nuansa demokrasi saat ini," katanya.
Kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih daerah itu atas hasil pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak yang dilaksanakan pada tanggal 15 Februari 2017 yang lalu. Ia mengucapkan selamat atas pencapaian tersebut.
"Kami mengucapkan selamat atas terpilihnya Bapak Cek Endra dan Bapak Hillalatil Badri sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih Sarolangun periode 2017 - 2022," kata Arif Munandar.
Selanjunya kata Arif, tahapan Pilkada yang telah berjalan lancar, aman, tertib dan damai. Selanjutnya diserahkan ke DPRD Kabupaten Sarolangun untuk dirapatkan setelah itu diserahkan ke gubernur.***4***