Muara Bulian, Batanghari (ANTARA) - Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Batanghari membahas kerja sama dengan tiga organisasi guru anak-anak dalam memajukan PAUD di Kabupaten Batanghari.
"Untuk memajukan PAUD di Kabupaten Batanghari tiga organisasi ini harus menjalin kerjasama dan bersinergi yang lebih baik," kata Bunda PAUD Kabupaten Batanghari Zulva Fadhil di Batanghari, Selasa.
Tiga organisasi tersebut Himpunan Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini (HIMPAUDI), Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak (IGTK) dan Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA).
Bunda PAUD juga menjelaskan, seluruh tenaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Batanghari lebih mengedepankan pembinaan karakter pada anak - anak didikannya.
Ia meminta guru PAUD di Batanghari tidak lebih mengutamakan sistem pengajaran yang berfokus pada baca, tulis, dan hitung atau dalam istilah calistung.
Pendidikan karakter anak seperti konsep belajar sambil bermain yang diterapkan guru di PAUD akan berpengaruh terhadap attitude serta peningkatan kreativitas murid.
"Pendidikan karakter anak ini harus ditanam sejak usia dini, karena anak - anak yang memang dari kecilnya tidak diberikan pembekalan, besarnya akan terbiasa. Dari sekarang kita bekali dengan pengajaran yang baik seperti agama, moral, akhlak dan cara dia bersosialisasi dengan kawannya," ujar Zulva Fadhil.
Lebih lanjut ia berharap, seluruh tenaga pendidik anak usia dini di Batanghari mampu mewujudkan kemampuan untuk memajukan PAUD yang berkualitas.
"Saya yakin, tiga organisasi ini mampu membantu program pemerintahan Kabupaten Batanghari dalam mewujudkan PAUD berkualitas, anak - anak cerdas dan juga tangguh nantinya," katanya menambahkan.