Jambi (ANTARA) - Program studi pendidikan Islam anak usia dini (PIAUD) fakultas tarbiyah UIN STS Jambi merayakan hari jadi sanggar contemporary art yang ke 1, Selasa (19/3).
Ketua Prodi PIAUD UIN STS Jambi, Ridwan mengatakan, acara ini juga dimeriahkan oleh musik band, cerita dongeng, komedi horor dan seni teater yang dipersembahkan oleh mahasiswi piaud dan sangat menghibur dan menyenangkan bagi peserta yang mengikuti acara tersebut.
"Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar dan mendapat dukungan dari berbagai pihak dan sekaligus memperingati hari ulang tahun sanggar Piaud yang ke 1 tahun dan saya berharap untuk kedepannya sanggar semakin maju dengan kreativitas yang unik dan berbeda dari sebelumnya,"jelasnya.
Senada juga disampaikan oleh Ketua sanggar Dewi Sutha Ningsih mengatakan dirinya berharap diusia yang masih muda ini semoga sanggar terus berkembang dan menghasilkan karya-karya seni terbaik.
"Harapan saya seperti itu, semoga bisa maju terus dan tentunya terus menciptakan karya-karya terbaiknya dan melahirkan seniman-seniman terbaik dari sanggar ini,"terangnya.
Kegiatan anniversary sanggar ini dibuka oleh wakil dekan III Dr. Yusria,juga dihadiri oleh Koordinator Sanggar Firstly Mardhatillah, juga dihadiri oleh mahasiswa/mahasiswi dari berbagai Fakultas.
Sanggar contemporary art prodi PIAUD UIN Jambi rayakan HUT pertama
Rabu, 30 Maret 2022 6:49 WIB