Jambi (ANTARA) - Ikatan Alumni (IKA) Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Jambi (Unja) melaksanakan seminar peluang kerja, job fair, bazar UMKM di kampus Unja Mendalo.
Kegiatan ini dalam rangka pelantikan pengurus IKA Faperta Unja periode 2023-2027 dan reuni akbar yang dilaksanakan pada tanggal Jumat ( dan Sabtu (27/5).
Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor membuka serangkaian kegiatan dimulai dengan Pelantikan pengurus IKA Faperta Unja di Ruang Senat Gedung Rektorat Lantai III kemudian mengunjungi job fair dan bazar UMKM yang berada di sepanjang jalan Fakultas Pertanian Unja Mendalo.
Wakil Rektor Bidang Akademik Prof Kamid dalam sambutannya mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus baru IKA Unja dan pelaksanaan job fair, bazar UMKM dan Reuni Akbar Faperta Unja.
Setelah membuka acara pelantikan, kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke job fair dan bazar UMKM oleh Wamen Ketenagakerjaan, Wakil Rektor, Sekda Provinsi Jambi, Dekan Faperta serta undangan lainnya, selain mengadakan job fair dan bazar UMKM juga dilaksanakan talkshow yang dihadiri Wamen Ketenagakerjaan, Gubernur Jambi Alharis serta Rektor Unja yang diwakili Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Jambi.