Jambi (ANTARA) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jambi menyiagakan tenaga medis di sejumlah posko pelayanan terpadu mudik Lebaran 2025.
Kepala Dinkes Provinsi Jambi Muhammad Fery Kusnadi di Jambi, Selasa, mengatakan kesiapsiagaan tim medis ini diharapkan dapat membantu ketika ada kejadian di sekitar pos.
“Akan ada pos pelayanan terpadu termasuk juga Dinas Kesehatan. Kita siapkan anggota kesehatan untuk memeriksa seandainya ada kejadian di sekitar pos itu," katanya.
Kemudian, jika dibutuhkan perawatan atau pemeriksaan lebih lanjut, pihaknya siap membawa ke pelayanan lebih tinggi yakni ke puskesmas atau rumah sakit.
Tidak hanya itu, pihaknya juga akan meminta fasilitas kesehatan seperti puskesmas dan rumah sakit untuk siap siaga terutama yang berada di perlintasan jalur mudik.
“Rumah sakit dan puskesmas juga diminta siap, apalagi di jalur mudik itu wajib dan nanti akan disurati semua itu untuk kesiapsiagaan posko pelayanan di jalur mudik," katanya.
Pihaknya sudah berkoordinasi dengan dinkes kabupaten kota untuk menyiagakan tenaga medis.
Selama arus mudik dan balik Lebaran di Jambi terdapat 32 pos pengamanan, 14 pos pelayanan, dan dua pos terpadu.
Dua pos terpadu terletak di Kota Jambi dan Tanjung Jabung Barat. Di Kabupaten Tebo terdapat tiga pos pengamanan dan satu pos pelayanan.
Bungo terdapat empat pos pengamanan dan satu pos pelayanan, Kerinci tiga pos pengamanan dan dua pos pelayanan.
Di Merangin empat pos pengamanan dan dua pos pelayanan, Tanjab Barat tiga pos pelayanan dan satu pos terpadu. Tanjung Jabung Timur terdapat tiga pos pengamanan dan satu pos pelayanan, Muaro Jambi pos pengamanan serta satu pos pelayanan.
Wilayah Kota Jambi memiliki empat pos pengamanan, tiga pos pelayanan dan satu pos terpadu. Batanghari tiga pos pengamanan dan satu pos pelayanan serta di Sarolangun lima pos pengamanan