Jambi (ANTARA) - Bupati Tebo Dr H Sukandar beserta Istri Hj. Saniatul Lativa menghadiri Malam Perkenalan Danrem 042/Gapu dan Kepala LPP RRI Jambi di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Rabu malam (16/02).
Perkenalan dilakukan oleh Brigjen TNI Supriono S. I. P. M. M. selaku Danrem 042/ Gapu dan Rahma Juwita selaku Kepala LPP RRI Jambi yang baru.
Keduanya disambut langsung oleh Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris dan acara dihadiri oleh Bupati dan Walikota se-Provinsi Jambi, Pejabat Pemprov Jambi serta sejumlah Pejabat TNI Polri.
Bupati Tebo hadiri perkenalan Danrem 042/Gapu
Kamis, 17 Februari 2022 11:42 WIB