Jambi (ANTARA Jambi) - Pemkab Batanghari dan Korem 042 Gapu akan bekerja sama kegiatan Kerja Bakti TNI yang dikhususkan membangun jalan pedestrian di sekeliling Danau Hugo seluas 24 hektare.
Sekalipun kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-90 di Kecamatan Batin XXIV segera berakhir, namun Pemkab dan Korem berniat melanjutkan kerja sama dengan kegiatan Kerja Bakti TNI.
Pemkab Batanghari dan Korem 042 Gapu memiliki program tambahan yakni kerja bakti TNI di sekeliling Danau Hugo Kecamatan Bathin XXIV.
Kepala Bappeda Batanghari Amir Hasbi mengungkapkan, berakhirnya program TMMD pada 3 Juni nanti akan dilanjutkan dengan kerja bakti TNI.
"Masalah ini telah dibicarakan dengan Danrem 042 Gapu Kolonel Inf Eko Budi S," katanya.
Danrem 042 Gapu menyetujui kelanjutan program pascaTMMD, sehingga prajurit yang ada tidak langsung diangkut kembali ke barak masing-masing.
Hasbi mengakui, program kerja bakti TNI itu bertujuan untuk terus mengskplorasi potensi Danau Hugo yang akan dijadikan sebagai objek wisata alam di Batanghari.
Danau Hugo masih minim dengan fasilitas, karena itu dengan kerja bakti TNI ini diharapkan bisa membangun trak bagi pejalan kaki sepanjang luas dari Danau Hugo yang mencapai 24 hektare.
Tidak hanya itu, untuk menumbuhkan potensi yang ada, Pemkab terus berupaya mencari dana bantuan dari Provinsi Jambi dan pemerintah pusat guna membangkitkan potensi wisata di danau yang cukup luas ini.(Ant)