Jambi (ANTARA Jambi) - Objek wisata kebun binatang Taman Rimbo Kota Jambi, Provinsi Jambi, menambah satu koleksi satwa, yaitu kucing hutan (Felis bengalensis) untuk menyambut libur Natal dan Tahun Baru 2016.
Kepala Bagian Perawatan Satwa Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Rimbo Jambi Arif di Jambi, Selasa, mengatakan satu ekor kucing hutan yang merupakan jenis satwa khas Jambi tersebut merupakan hibah dari seorang warga.
"Kita mendapat tambahan koleksi kucing hutan dan itu adalah hibah dari seorang warga dan kemudian kita rawat," katanya.
Kucing hutan atau meong congkok yang termasuk jenis satwa liar yang dilindungi tersebut, saat ini telah ditempatkan di kandang koleksi dan dalam kondisi sehat.
Dalam menyambut libur Natal dan Tahun Baru, UPTD Taman Rimbo yang mempunyai jumlah koleksi 300 ekor tersebut, saat ini tengah berbenah, salah satunya memasang aquarium besar untuk memamerkan koleksi ikan hias.
"Kita juga akan mengaktifkan kolam renang dan kincir angin. Dan ini kita targetkan bisa dinikmati pengunjung pada libur Natal dan Tahun Baru mendatang," katanya.