Jambi (ANTARA) - Saat banyak menghabiskan waktu di rumah, baik saat 'work from home" atau liburan, makanan camilan atau sekedar untuk memanjakan selera lidah selalu menuntut ada di meja.
Termasuk saat orang masih ragu-ragu untuk bepergian keluar rumah hanya sekedar ingin membeli jajanan di tengah pandemi COVID-19, makanan camilan itu harus hadir. Dan tidak semuanya harus membeli, karena bisa dibuat sendiri dengan cara kreatif dan sederhana.
Khususnya para kaum hawa, mereka memiliki naluri untuk memasak dan cenderung lebih banyak waktu luang untuk mengisi waktu membuat jajanan sendiri di rumah.
Baso aci atau cilok adalah salah satu penganan yang bisa dibikin sendiri untuk mengisi keseruan bersama keluarga. Makanan itu aslinya dari kawasan Priangan, Jawa BArat. Dan kini sudah banyak tersebar di berbagai daerah .
Makanan berbentuk bulat yang satu ini terbuat dari adonan tepung tapioka dan biasanya di sajikan dengan kuah gurih. Kadang pedasnya cabai, banyak memacu adrenalin lidah penikmatnya, maka dari itu jajanan satu ini mempunyai penggemar semua kalangan mulai anak-anak, remaja hingga orang dewasa.
Sebelumnya banyak orang berfikir bahwa baso aci ini hanya bisa dapat dengan cara membeli di pasar atau di tempat jualan bakso cilok saja.
Padahal membuatnya sangat mudah dan bisa dilakukan bersama keluarga. Tentunya kebersihan dan varian rasanya bisa disesuaikan dengan keinginan sendiri.
Cara membuatnya sangat sederhana hanya membutuhkan empat bahan baku yakni, tepung tapioka, air panas, penyedap rasa dan isian berupa daging, daging ayam, telur atau lainnya sesuai selera, termasuk irisan cabai.
Pertama campur tepung tapioka dan penyedap rasa, aduk hingga rata dan kalis, kemudian siram sedikit-sedikit dengan air panas secukupnya dan aduk dengan menggunakan tangan dengan memakai plastik sampai adonannya dapat di bentuk.
Kemudian masukan isiannya. Untuk isian kalian tentu dapat masukan apa aja yang ada di rumah, contohnya irisan cabai atau bisa kosongan.
Setelah itu siapkan air panas mendidih lalu masukan adonan bakso cilok yang sudah di bentuk bulat dan isiannya. Setelah mengambang didalam air mendidih tiriskan.
Untuk kuahnya cukup memanaskan air hingga mendidih masukan penyedap rasa.
Agar rasanya penuh selera masukan juga irisan cabe rawit atau buubuk cabai sesuai selera bisa juga hanya menggunakan saus cabai kecap atau saus kacang
Bakso cilok siap disajikan dengan menggunakan mangkok sepertihalnya sajian bakso. Lebih enak dimakan saat masih hangat. Ini bisa juga bisa dijadikan sebagai referensi anak muda untuk membuka usaha dengan modal yang murah meriah.
