Jambi (ANTARA) - Pengurus Provinsi Persatuan Olahraga Seluruh Indonesia (Porserosi) Jambi menyatakan akan segera membangun lintasan sepatu roda berstandar nasional yang berlokasi di komplek arena eks MTQ Jambi di Pall Merah, Kota Jambi.
Menurut Sekretaris Umum Pengurus Provinsi Porserosi Jambi Irawadi Kopli, pembangunan lintasan sepatu roda senilai Rp2,6 miliar itu semestinya sudah dilaksanakan, namun karena ada 'refocusing' anggaran, maka Porserosi Jambi harus bersabar dan menunggu sampai rencana tersebut terealisasi.
Ia mengatakan rancangan detil pembangunan lintasan sepatu roda itu, termasuk perizinannya, sudah selesai dibuat sehingga tinggal menunggu pembangunannya.
Ia juga menuturkan lintasan sepatu roda berstandar nasional itu akan dibangun di kompleks eks arena MTQ di Taman Rimba, tepatnya di belakang lapangan golf milik Korem di sekitar bandara.
Total keseluruhan luas lintasan sepatu roda itu nantinya mencapi sekitar satu hektar, dengan panjang lintasan kurang lebih 200 meter. Standar tersebut dinilai sudah sesuai dengan ketentuan PB Porserosi.
"Jadi, kalau nanti kita sudah memiliki arena sepatu roda tersebut, kita bisa segera menggelar kejuaraan berskala nasional, kejurnas Piala Ibu Negara misalnya," kata Irawadi di Jambi, Senin.
Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal PB Porserosi itu pun berharap keberadaan lintasan sepatu roda tersebut bisa menjadi ikon baru olahraga di Kota Jambi, bahkan Provinsi Jambi.
Dia menambahkan di sekitar lintasan sepatu roda itu juga akan dibuat ruang terbuka yang dapat digunakan sebagai sarana permainan, seperti skateboard, freestyle inline skate dan sepeda BMX, serta lokasi kuliner.
"Yang lebih menarik adalah lintasan ini nanti bisa juga digunakan atlet balap sepeda nomor velodrome," pungkas Irawadi.