Jakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian besar wilayah Indonesia cerah berawan, Senin.
Di Pulau Jawa, Surabaya diprediksi cerah, sedangkan Bandung dan Semarang diprediksi berawan.
Hanya satu kota besar di Pulau Jawa yang berpotensi hujan ringan di malam hari, yakni Bandung,
Prakiraan cuaca di Kalimantan, Palangkaraya diprediksi cerah, sedangkan Pontianak berpeluang terjadi hujan dengan intensitas ringan.
Di Pulau Sumatera, Kota Medan diprediksi cerah, namun berpeluang hujan dengan intensitas ringan di malam hari, sedangkan Padang dan Palembang berpotensi cerah berawan hingga berawan.
Kota Bandar Lampung diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas sedang pada siang hari, dan berpotensi hujan petir di malam hari.
Kota Bengkulu berpeluang hujan dengan intensitas sedang di malam hari.
Di Kalimantan, Kota Pontianak berpotensi hujan dengan intensitas ringan, sedangkan kota lain seperti Samarinda, Palangkaraya, dan Banjarmasin diprediksi cerah berawan.
Beralih ke Kepulauan Bangka Belitung, Kota Pangkal Pinang berpeluang terjadi hujan dengan intensitas ringan.
Sedangkan di Kepulauan Riau, Kota Tanjung Pinang diprediksi cerah berawan, namun berpeluang hujan dengan intensitas ringan di siang hari.
Beralih ke wilayah Indonesia Timur, Manokwari, Mamuju, dan Makassar diprediksi berawan, sedangkan Kota Ternate diprediksi berawan tebal, dan Ambon serta Kota Jayapura diprediksi hujan dengan intensitas ringan.