Muara Bulian, Batanghari (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Batanghari tberupaya meningkatkan infrastruktur, dan pemeliharaan jalan di kabupaten setempat.
Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang kembali melakukan pengerjaan jalan sebanyak 2,38 kilometer di Kecamatan Mersam.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Ajrisa Windra di Muara Bulian, Jumat, mengatakan, pembangunan jalan dilakukan di wilayah Desa Simpang Rantau Gedang yang sudah terealisasi 30 persen.
"Ya, saat ini pembangunan jalan itu sudah 30 persen berjalan dan akan di pastikan selesai pada 17 November 2024," ujarnya.
Ajrisa mengatakan jalan yang dibangun tersebut merupakan jalan penghubung dari Desa Simpang Rantau Gedang sampai Desa Rantau Gedang.
Untuk dana pembangunan jalan tersebut berjumlah Rp9,4 miliar rupiah melalui Dana Alokasi Umum (DAU) Kabupaten Batanghari dengan jenis bangunan jalan itu dengan menggunakan rigit beton.
"Kami ingin pembangunan jalan dilakukan dalam kondisi baik dan sesuai dengan waktu ditentukan," ujarnya.
Dengan adanya pembangunan jalan tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat setempat dan juga diharapkan dapat menjaga serta memelihara jalan yang sudah dibangun itu.