Jambi (ANTARA Jambi) - Pengprov Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Jambi segera menggelar seleksi daerah untuk mempersiapkan atlet pencak silat (pesilat) menghadapi Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) se-Sumatera di Bangka Belitung, November mendatang.
Pengurus provinsi akan menyeleksi para pesilat yang akan mengikuti ajang Porwil se-Sumatera yang merupakan babak Prakualifikasi PON dan rencananya mengirim 13 pesilat putra dan putri, kata Pelatih pencak silat Jambi, Rabuan, di Jambi Minggu.
Untuk mendapatkan hasil yang bagus di Porwil harus melakukan seleksi yakni pesilat terbaik yang akan dikirim mengikuti ajang Porwil.
Para pesilat yang bisa mengikuti seleksi daerah adalah para pesilat peraih medali Porprov XXI/2015 Batanghari. Peraih medali emas dan perak akan diikutsertakan pada ajang seleksi daerah.
"Kami berharap akan muncul pesilat-pesilat handal yang bisa memperkuat tim Jambi pada Porwil di Bangka Belitug," kata Rabuan mantan pelatih nasional itu.
Kini sudah ada 10 pesilat yang dipersiapkan antara lain Rosmiati, Methy Andanti, Agus Irawan, Sismardiono, Rican Saputra, Suci Indah P, Lusi, Sanjaya, Bela dan Sindi.
Mereka yang terpilih merupakan pesilat pilihan namun demikian mereka harus disiplin.
"Seorang pesilat tidak akan berhasil menoreh prestasi gemilang tanpa ada latihan yang sungguh-sungguh," kata Rabuan.
Selain menghadapi Porwil, IPSI juga akan menghadapi Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) dalam waktu dekat ini. IPSI telah meloloskan beregu dan ganda dan persiapan akan dilaksanakan bersamaan dengan persiapan untuk menghadapi Porwil Sumatera. (Ant)
IPSI Jambi seleksi pesilat hadapi Porwil Sumatera
Minggu, 21 Juni 2015 17:31 WIB
......Kami berharap akan muncul pesilat-pesilat handal yang bisa memperkuat tim Jambi pada Porwil di Bangka Belitug......