Jambi (ANTARA) - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Jambi dan jajarannya melaksanakan Bakti sosial (Baksos) yang terfokus untuk membantu pengentasan stunting di Kota Jambi.
Kegiatan kali ini merupakan salah satu rangkaian acara yang turut memeriahkan peringatan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) atau Hari Ulang Tahun Kementerian Hukum dan HAM ke-78 tahun 2023, kata Kakanwil Kemenkumham Jambi Tholib, di Jambi Rabu.
Acara yang berlangsung diawali dari pelataran parkir Kanwil Kemenkumham Jambi, dimana rombongan yang dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Tholib memulai perjalanan dengan mengendarai sepeda motor menuju Stadion Tri Lomba Juang Koni Provinsi Jambi dan tampak dalam rombongan para Pimpinan Tinggi Pratama dan Kepala Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Jambi.
Stunting merupakan masalah gizi kronis yang menghambat pertumbuhan pada anak akibat dari kurangnya asupan gizi dalam jangka panjang. Dalam hal ini, Kemenkumham RI menggerakkan hati seluruh pegawai untuk bahu membahu mencegah stunting pada anak Indonesia khususnya di kawasan Kota Jambi.
Kanwil Kemenkumham Jambi sebagai perpanjangan tangan dari Kemenkumham sendiri untuk melakukan aksi bakti sosial pengentasan stunting di Kota Jambi dan acara yang terpusat di Koni Kota Jambi, turut dihadiri oleh Camat Pasar Jambi Mursidah beserta jajaran.
Kakanwil Kemenkumham Jambi Tholib mengucapkan terimakasih telah menyempatkan waktunya untuk hadir pada kegiatan bakti sosial dan terimakasih atas dukungan dan telah menyempatkan diri untuk hadir pada kegiatan ini. Kanwil Kemenkumham Jambi beserta Jajaran akan selalu mengulurkan tangan dalam kegiatan bakti sosial di Kota Jambi dan mendukung sepenuhnya pengentasan stunting di Kota Jambi.
Sementara itu Camat Pasar Jambi juga menyampaikan harapannya atas kegiatan ini kiranya dapat bermanfaat dan digunakan dengan baik dan besar harapan kami, mudah-mudahan yang kami berikan dapat digunakan dan bermanfaat bagi kita semua dimana menjadi suatu rezki untuk kita yang menerima dan menjadi amal jariyah untuk kita yang memberi.
Kegiatan kali ini turut dihadiri oleh beberapa tamu undangan dari jajaran pemerintah Kota Jambi, juga dihadiri oleh masyarakat sekitar kecamatan pasar Jambi yang menerima bantuan sosial. Tampak hadir pula para ibu rumah tangga yang membawa balita mereka, dan secara langsung bertatap muka serta berbincang dengan Kakanwil Kemenkumham Jambi.
Kanwil Kemenkumham Jambi gelar bakti sosial bantu cegah stunting
Rabu, 2 Agustus 2023 17:22 WIB