Jambi, Antaranews Jambi - Gerakan Nasional Serentak "Harmoni Indonesia 2018" juga berlangsung di Kota Jambi. Ribuan warga tumpah ruah di kawasan Tugu Keris Siginjai dan Pedesterian Jomblo tempat berlangsungnya kegiatan tersebut.
Wali Kota Jambi DR H Syarif Fasha, ME, bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kota Jambi, Kapolresta Jambi Kombes Pol Fauzi Dalimunthe, Dandenpom II/2 Letkol CPM Ahmad Barkah, Kasdim 0415/Bth Mayor Inf. Benny, Sekda Kota Jambi Budidaya, ASN Pemkot Jambi, Ketua TP PKK dan DWP Kota Jambi serta masyarakat turut memeriahkan acara yang dilaksanakan dalam rangka merajut kebangsaan dan memperkokoh persatuan bangsa, serta menyemarakan 73 tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia itu.
Kemeriahan acara yang dilaksanakan juga dalam rangka mensukseskan Asian Games XVIII Tahun 2018 itu berlangsung Minggu pagi (5/8) di area Car Free Day kebanggaan warga Kota Jambi.
Acara yang diawali dengan olahraga bersama itu dilanjutkan dengan menyanyikan bersama lagu kebangsaan dan perjuangan.
Disela rangkaian kegiatan, kepada sejumlah awak media, Wali Kota Fasha menjelaskan bahwa kegiatan Harmoni Indonesia, merupakan agenda kegiatan nasional yang baru dicanangkan oleh Presiden RI.
"Pada pagi hari ini kita melaksanakan Harmoni Indonesia 2018, adalah untuk memperingati dan menyemarakkan bulan kemerdekaan Indonesia di tahun ke 73 ini. Kegiatan ini dilaksanakan dihampir seluruh wilayah di Indonesia, pada hari dan jam yang sama. Kita lihat bersama disini begitu ramai, masyarakat memadati Tugu Keris Siginjai. Ini menunjukkan bahwa jiwa nasionalisme warga Kota Jambi begitu luar biasa," ujar Fasha.
Fasha menambahkan, seluruh lapisan masyarakat berkumpul, bergembira dan berolahraga bersama, tanpa memandang adanya perbedaan.
"Kita rasakan bersama disini, masyarakat berbaur, tanpa memandang perbedaan keragaman, berbeda suku, agama. Kita bersatu dalam Bhinneka Tunggal Ika, itulah makna dari harmoni Indonesia," sebut Fasha.
Wali Kota Jambi itu juga berharap melalui acara Harmoni Indonesia 2018 ini, semangat persatuan, kerukunan, dan kebangsaan bisa terjaga, karena hal tersebut merupakan aset terbesar bangsa Indonesia.
Fasha juga minta agar masyarakat yang hadir dapat memperkuat makna Harmoni Indonesia itu hingga ditempat tingggalnya.
"Mari kita perkuat makna Harmoni Indonesia ini dimanapun kita berada. Tularkan semangat kebersamaan ini untuk terus merajut kebangsaan dan memperkokoh persatuan bangsa. Sehingga kita akan terus menjadi satu kesatuan yang utuh,” bebernya.
Diakhir acara, Isteri Wali Kota Jambi Hj. Yuliana Fasha, bersama Ibu Bhayangkari Cabang Polresta Jambi Ibu Irene Fauzi, tampil bersama diatas panggung menyanyikan lagu-lagu nasional, yaitu Satu Nusa Satu Bangsa, Bagimu Negeri, dan Gebyar-Gebyar. Isteri Kapolreata Jambi itu juga membacakan puisi bertemakan nasionalisme.
Tampak pula para Polwan Polresta Jambi, bersama Kowad, Pol PP dan Paskibraka Kota Jambi, unjuk kebolehan bergoyang poco-poco secara bersama.