Jakarta (ANTARA) - Kejadian warga terperosok ke dalam sumur kembali terjadi, kali ini menimpa warga ibukota Jakarta.
Petugas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Sektor Pasar Minggu, Jakarta Selatan, berhasil mengevakuasi seorang bocah perempuan yang tercebur di sumur sedalam 10 meter, Sabtu malam.
Kepala Damkar Sektor Pasar Minggu Sukur Sarwono menyebutkan bocah bernama Salsabila usia 12 tahun dilaporkan oleh orang tuanya tercebur saat bermain di dekat rumahnya di Jalan Musyawarah 1 RT.003 RW.01, Kelurahan Ragunan, Kecamatan Pasar Minggu Jakarta Selatan, pada pukul 20.05 WIB.
"Sebanyak lima personel dikerahkan ke lokasi melakukan evakuasi," kata Sukur.
Sebelum kejadian, Salsabila sedang bermain dengan teman-temannya. Karena kondisi gelap, bocah perempuan tersebut tidak melihat ada sumur yang ditutupi triplek.
Saat kejadian, triplek yang diinjak oleh Salsabila tidak mampu menahan tubuhnya hingga membuatnya terjatuh ke dalam sumur sedalam 10 meter.
Teman-teman Salsabila yang melihat kejadian lantas melaporkan peristiwa tersebut kepada warga sekitar. Kemudian ada warga yang menghubungi petugas Damkar untuk meminta bantuan.
Tim Damkar Sektor Pasar Minggu yang tiba di tempat kejadian langsung melakukan upaya evakuasi dibantu oleh warga.
Dalam waktu kurang lebih 30 menit, Salsabila berhasil diangkat dari sumur dalam keadaan selamat.
"Salsabila bisa diangkat dari dalam sumur dibantu warga sekitar. Korban dalam keadaan selamat hanya mengalami syok dan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Kelurahan Jati Padang untuk mendapatkan penanganan medis," kata Sukur.
Bocah Salsa, terjebak 30 menit di sumur sedalam 10 meter setelah terperosok
Sabtu, 29 Agustus 2020 22:06 WIB