Jambi (ANTARA Jambi) - Tim buser Polsek Jelutung, Jambi berhasil membekuk kompolotan pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) yang sering beraksi di pusat keramaian Kota tersebut.
Kapolsek Jelutung, AKP, Eddy Wijaya melalui Kanit Reskrim, Aiptu Edison di Jambi, Jumat, mengatakan, satu per satu kawanan pelaku curanmor yang sering beraksi di Kota Jambi berhasil diamankan anggota dengan barang bukti tiga unit sepeda motor hasil curian mereka.
Keempat orang yang diamankan oleh pihak kepolisian tersebut yakni YP (15), Zulkifli alias Ijul (17), FR (16) dan TA (21).
Pelaku berinisial TA pelaku yang terakhir diamankan dari hasil pengembangan, setelah tiga orang pelaku lainnya diamankan.
Pihaknya kini masih melakukan pengembangan terhadap kasus tersebut. Polisi kini masih melakukan pencarian terhadap seorang lainnya yang juga terkait dengan komplotan curanmor tersebut.
"Kita masih melakukan pengembangan kasusnya dan seorang lagi berinisial YS juga masih kita cari," kata Edison.
Komplotan curanmor tersebut dua di antaranya oknum pelajar yang masih duduk dibangku SMA sederajat dan mereka ditangkap di sekolahnya masing-masing setelah polisi menangkap lebih dulu Zuklifli alias Ijul yang menjadi otak pelaku pencurian sepeda motor tersebut.
Setelah menerima laporan dari salah satu korban yang kehilangan sepeda motor di salah satu salon kecantikan, kemudian polisi mengembangkan dan berhasil menangkap para pelaku.
Mereka ditangkap di tempat berbeda di mana untuk pelaku berstatus pelajar diamankan dari sekolahnya sedangkan pelaku utama ditangkap di rumahnya.
Modus para pelaku adalah mengintai calon korban yang akan dijarah sepeda motor dan setelah dianggap aman lokasinya mereka menggunakan kunci T untuk mengambil sepeda motor itu.
Setelah mendapatkan sepeda motor curian tersebut mereka pakai sendiri dan setelah bosan baru mereka jual kepada orang lain.
Namun perbuatan mereka dikenakan pasal 363 KUHP dengan ancaman maksimal lima tahun penjara. (ant)
Polsek Jelutung bekuk komplotan Curanmor
Jumat, 11 Oktober 2013 19:57 WIB
.....Komplotan curanmor tersebut dua di antaranya oknum pelajar yang masih duduk dibangku SMA sederajat dan mereka ditangkap di sekolahnya".....